Irwan Prayitno (IP) Corner Hadir di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Sumatera Barat

Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi meresmikan Irwan Prayitno (IP) Corner di Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Sumatera Barat (Perpustakaan Daerah Provinsi Sumatera Barat Jalan Diponegoro No. 4 Padang), pada kesempatan ini hadir mantan Gubernur Sumatera Barat periode 2010-2021, Irwan Prayitno beserta istri, Nevi Zuairina (anggota DPR RI dari PKS).

IP Corner merupakan ruang khusus yang menyediakan karya Irwan Prayitno dari puluhan judul buku, ratusan judul ceramah dalam bentuk DVD, dan belasan lagu religi menjadi koleksi beliau yang dapat diakses masyarakat saat datang ke Perpustakaan Daerah Provinsi Sumatera Barat.

"Dalam kesibukan beliau sebagai Gubernur Sumbar periode 2010-2021, masih mampu membagi waktu untuk menuliskan pemikirannya, kemudaian membukukan, sehingga generasi penerus tetap bisa belajar dan menimba ilmu dari pengalama beliau", kata Gubernur Sumbar, Mahyeldi saat memberikan sambutannya Sabtu(4/9/2021).

Produktifitas Irwan Prayitno terlihat dari 80 judul buku diantaranya buku pendidikan Islam, pendidikan anak, pendidikan masyarakat, manajemen SDM, buku tentang Irwan Prayitno, Buku yang berisi 59.581 pantun dan buku inspirasi, 477 judul ceramah dalam bentuk DVD dan 15 lagu religi yang menjadi koleksi IP Corner di Perpustakaan Provinsi Sumbar. 

Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Provinsi Sumatera Barat mengatakan "IP Corner adalah upaya menjalankan perintah Undang-Undang dalam mencerdaskan anak bangsa, dimana konsep perpustakaan bukan lagi tempat mencari buku dirak-rak tapi sudah berinovasi dan berkembang sesuai kemajuan teknologi".

Sementara itu Prof. Irwan Prayitno dalam sambutannya mengatakan IP Corner adalah upaya berbagi ilmu dengan masyarakat khususnya generasi penerus bangsa. " Saya melihat tempat yang tepat untuk IP Corner adalah perpustakaan. Karena itu, sejak tak lagi menjadi gubernur, saya mulai merapikan buku-buku karya saya dan CD ceramah agama selama ini. Semoga bermanfaat untuk orang banyak" jelasnya.

Link daftar buku dan dvd yang disediakan untuk dapat dipergunakan oleh masyarakat https://dap.sumbarprov.go.id/details/news/292

Sumber Harian Umum Rakyat Sumbar (06/09/2021).

Sharing :    
  About

Badan Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Sumatera Barat adalah sebuah instansi Pembina Perpustakaan dan Kearsipan di daerah ini.

  Statistik Pengunjung
29 Online
458 Visitor Today
672 Visitor Yesterday
313063 All Visitor
1107955 Total Hits
18.119.122.206 Your IP address

  Contact Us
  Alamat :

Jalan Diponegoro No.4 Padang (Sekretariat dan Perpustakaan Provinsi) dan Jalan Pramuka V No. 2 Khatib Sulaiman Padang (Kearsipan)

Tel : (0751) 7051348
Mail : dapprovsumbar@gmail.com
Business Hours : 7:30 - 15:00